Instrumen dan jumlah pembiayaan pembiayaan
Pemerintah Brunei mengalokasikan B$18 juta (USD 13.4 juta)* untuk pengembangan BruHealth fase II dan III dari anggaran Tahun Fiskal 23/24.
Latar belakang
Aplikasi seluler kesehatan nasional membuka peluang untuk melakukan pengawasan jarak jauh, konsultasi lewat telepon, perawatan virtual, pertukaran informasi dan perekaman data jarak jauh untuk meningkatkan kualitas jasa layanan kesehatan. Secara khusus, aplikasi memungkikan konsolidasi data kesehatan individual yang dapat mendukung penyediaan jasa layanan kesehatan dan pembuatan kebijakan yang terkait dengan layanan kesehatan.
Di Brunei, BruHealth – pada awalnya diperkenalkan sebagai perangkat untuk melacak kontak untuk respons nasional COVID-19 – lalu diperluas untuk mengintegrasikan berbagai fungsi kesehatan termasuk memasukkan fitur manajemen klinis dan fitur manajemen kesehatan populasi ke dalam satu platform tunggal, didanai oleh anggaran fiskal pemerintah nasional.
Pendekatan
BruHealth diluncurkan pada bulan May 2020 sebagai platform virtual untuk mengendalikan penyebaran COVID-19 di Brunei dengan berfokus pada pelacakan kontak kemudian dikembangkan untuk menggambarkan infeksi COVID-19 dan status vaksinasi, masalah Perintah Karantina Digital, dan triase otomatis untuk pasien COVID-19 saat pemulihan di rumah. Selanjutnya fungsi BruHealth dikembangkan untuk masalah yang tidak berhubungan dengan COVID-19, misalnya pemesanan jadwal janji-temu layanan kesehatan secara daring, pemeriksaan catatan resep dan melihat hasil tes kesehatan.
Didukung oleh pemakaiannya yang sukses dan menyebar, Menteri Kesehatan Brunei melanjutkan pengembangan dan perbaikan fitur-fitur sistem BruHealth dan B$18 million (USD 13.4 juta)* dari anggaran Brunei tahun fiskal 23/24 dialokasikan untuk pengembangan BruHealth fase II dan III. Fitur yang lebih maju dikembangkan termasuk sistem manajemen antre janji-temu di klinik pemerintah, fungsi konsultasi video, berbagai fungsi pemeriksaan mandiri, dan fitur catatan kesehatan pasien yang memungkinkan pengguna dapat memeriksa catatan riwayat kesehatan, seperti hasil laboratorium, catatan kunjungan medis, catatan pengobatan dan catatan imunisasi. Pada tahun 2023, aplikasi tersebut juga mengembangkan fitur baru yang disebut “BN on the Move 2023” bertujuan untuk mendorong aktifitas fisik di kalangan penduduk.
Hasil
BruHealth digunakan secara luas oleh populasi penduduk Brunei, mulai Mei 2022, 63% dari populasi penduduk Brunei log in ke dalam platform BruHealth mereka setiap minggu, mayoritas dari mereka log in untuk mengakses hasil tes laboratorium.
Aplikasi ini menyediakan platform terintegrasi bagi individu pengguna untuk mengakses informasi terkait kesehatan dan menghindari infrastruktur kesehatan digital yang terpecah-pecah di Brunei. BruHealth terintegrasi dengan sistem pencatatan kesehatan elektronik terpusat nasional yang sudah ada, yakni database Sistem Manajemen Informasi Kesehatan Brunei (BruHIMS) yang mencakup lebih dari 95% populasi penduduk Brunei. Detail pengguna juga bersumber dari database nasional lain termasuk data imigrasi yang menyediakan kontak terbaru dan detail alamat pengguna, data dari tenaga kerja yang sinkron dengan informasi di tempat kerja, dan data Departemen Pendidikan yang sesuai dengan data yang terdaftar dalam lembaga pendidikan
Pelajaran
Kampanye komunikasi publik yang kuat dengan dukungan pemerintah nasional.
BruHealth didukung oleh kampanye komunikasi publik yang kuat dan dipimpin oleh pemerintah pusat dengan komunikasi yang aktif dan sering melalui siaran pers dan konferensi pers diselenggarakan oleh Menteri Kesehatan dan Kantor Perdana Menteri. Kementerian Tenaga Kerja bersikap terbuka dalam hal gangguan aplikasi atau masalah aplikasi dan menyediakan platform untuk publik untuk menanyakan dan mengajukan keluhan tentang masalah yang berkaitan dengan BruHealth melalui hotline telepon nasional yang tersedia 24 jam sehari.
Pengembangan lingkungan yang mendukung.
Kebutuhan mendesak untuk membangun sistem pengawasan publik yang lebih kuat untuk mengatasi ancaman COVID-19 membantu untuk mendorong pengembangan BruHealth dan penggunaan BruHealth didukung oleh undang-undang yang mewajibkan bukti status vaksinasi agar bisa masuk ke tempat umum tertentu yang mendorong kepercayaan pada aplikasi tersebut. Sebagai bagian dari respons terhadap BruHealth dan besarnya jumlah data pribadi yang terintegrasi melalui aplikasi tersebut, Otoritas Industri Teknologi Info-Komunikasi Brunei Darussalam (AITI) saat ini sedang mengembangkan Undang-undang Perlindungan Data Pribadi baru untuk mengatur pengumpulan, penggunaan, dan pengungkapan data pribadi oleh oraganisasi swasta.
Pendekatan bertahap untuk pengenalan fitur-fitur baru.
Pada awalnya BruHealth diluncurkan sebagai platform virtual untuk mengendalikan penyebaran COVID-19 di Brunei dengan berfokus pada pelacakan kontak. Fitur tambahan seperti pelacakan kontak menggunakan Bluetooth, penerbitan Perintah Karantina secara Digital, dan triase otomatis untuk pasien COVID-19 saat pemulihan di rumah disediakan seiring dengan munculnya kebutuhan baru, dan aplikasi perlahan diubah dan dikembangkan untuk menggunakan fitur non-COVID-19, sehingga memberi waktu kepada pengguna agar terbiasa menggunakan aplikasi dan memungkinkan gangguan bisa diatasi secara bertahap.
Sumber Informasi/Tambahan
- AITI Perlindungan Data Pribadi. Tersedia di: https://www.aiti.gov.bn/regulatory/pdp/
- Journal of Global Health (2022) Pengembangan dan penerapan aplikasi seluler kesehatan nasional: Studi kasus dari Brunei. Tersedia di : https://jogh.org/2022/jogh-12-03083
- HealthcareAsia. (2024). Brunei meluncurkan Aplikasi BruHealth yang telah ditingkatkan. Tersedia di: https://healthcareasiamagazine.com/healthcare/news/brunei-unveils-enhanced-bruhealth-app
- The Scoop (2023). Pemerintah menetapkan anggaran sebesar $5.96 miliar tetap berhati-hati terhadap prospek ekonomi. Tersedia di: https://thescoop.co/2023/03/07/govt-tables-5-96-billion-budget-remains-cautious-on-economic-outlook/
- Catat bahwa nilai USD dihitung berdasarkan nilai tukar rata-rata dalam 12 bulan tahun 2023. Diperoleh dari situs: https://www.exchangerates.org.uk/BND-USD-spot-exchange-rates-history-2023.html